Blog ini tentang semua yang berhubungan dengan smartphone, baik itu Game, Aplikasi, Review, Android, dan semua jenis Masalah yang terjadi pada Smartphone

Wednesday 15 March 2017

Spesifikasi dan Harga Evercoss Winner Y Smart Terbaru


Smartphone Mania - Pabrikan Smartphone lokal nampaknya sudah tidak patut lagi di remehkan. Dengan mencoba memasuki pasar Indonesia yang kebanyakan masyarakatnya mengidam-idamkan smartphone murah namun mumpuni, kali ini Evercoss mulai memamerkan produk barunya, yaitu Evercoss Winner Y Smart. Smartphone yang mempunyai harga terjangkau tapi cukup "memukau" hehe.

Design
Harga murah bukan berarti murahan ya sobat, Evercoss Winner Y Smart ini memiliki body yang "wah". Mengapa saya katakan "wah" ? ini karena Body smartphone sudah dilapisi dengan bahan Metal. Sekilas memang terlihat seperti plastik chroom ya, tetapi ini benar-benar metal kok. Sungguh sebuah hal yang cukup memuaskan karena kita sudah bisa memiliki smartphone berbahan metal dengan harga yang dibawah 1 jutaan ini.

Layar
Layar smartphone ini sendiri berjenis IPS dengan resolusi HD yang disematkan pada layar yang berukuran 5 inci. Layar smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi 2,5 D yang membuat kaca smartphone ini melengkung disetiap sisinya, Smartphone dengan ukuran layar 5 inci memang sangat pas apalagi ditambah dengan resolusinya yang sudah HD, pasti nyaman deh di mata apalagi ditambah dengan tampilan OS Android 6.0 Marsmellow yang akan memperlembut kinerja smartphone ini.
Dan uniknya, anda tidak perlu lagi susah payah mencari antigores untuk smartphone ini karena dalam paket penjualanya kita telah diberikan antigores kaca yang akan membuat layar smartphone kita lebih aman dari goresan.

Hardware
Dengan harga dibawah 1 jutaan, kita sudah dapat spesifikasi hardware yang bisa dibilang lumayan ya. Smartphone ini telah dibekali dengan Chipset Spredtrum SC7731 Quad Core 1,3 GHz dengan GPU Mali-400MP2. Chipset ini juga telah di dukung dengan RAM 1 GB yang akan membantu performa multitasking kalian sob. Internal 8GB dirasa cukup untuk menampung data-data kalian ya, memang terasa sangat sempit sih tapi jangan khawatir, smartphone ini juga telah dibuatkan slot memori external yang dapat menampung hingga kapasitas 32GB.

Kamera
Pada bagian belakang smartphone ini telah dibekali dengan kamera 8MP dan bagian depan sendiri 5 MP.
Namun ada yang spesial dari kamera depannya, tidak lain adalah adanya Flash pada kamera depan yang tidak akan anda dapatkan pada smartphone lain dengan harga dibawah 1 juta ya

Jaringan
Ini dia salah satu keunggulan dari smartphone ini. Untuk kalian para pecinta paket Internet 4G, kalian tidak perlu khawatir karena semua kartu sim yang sudah 4G bisa terbaca di smartphone ini tanpa melakukan setting sana sini. Mau pakai Smartfren? Bolt? XL? Telkomsel? 3? Axis? semua bisa kok hehe

Baterai
Baterai smartphone ini bisa dibilang tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil juga ya, karena baterainya berukuran 2350 mAh.

Harga untuk saat ini 2017 adalah sekitar Rp. 900.000 - 1.000.000

KELEBIHAN
  • Layar 5 inc yang sudah beresolusi HD
  • Body yang berbahan metal
  • Jaringan yang support 4G semua SIM Indonesia
  • Bonus Antigores Kaca dan bonus perdana smartfren 16GB dalam 1 paket pembelian 
  • Kamera depan memiliki lampu Flash
KEKURANGAN
  • Jika kita main hape dibawah sinar matahari, maka tampilan smarphone ini akan susah dilihat
  • Memakai chipset Spredtrum yang merupakan chipset generasi ketiga setelah Qualcomm dan Mediatek
  • Internal tidak terlalu luas
  • Ram 1 GB
*Note : Tidak disarankan untuk para Gamers
Share:

BTemplates.com

BTemplates.com

© 2015-2016. Powered by Blogger.