Blog ini tentang semua yang berhubungan dengan smartphone, baik itu Game, Aplikasi, Review, Android, dan semua jenis Masalah yang terjadi pada Smartphone

Thursday 7 January 2016

Spesifikasi dan Harga Asus Zenfone 2 Update Februari 2016

SharingSharingYuk - Banyaknya Smartphone model baru sekarang ini membuat dunia persaingan dalam bidang teknologi komunikasi semakin ketat. Bagaimana tidak, dalam waktu kurang dari 1 tahun banyak sekali vendor-vendor lama maupun baru seling berlomba-lomba untuk menerbitkan Smartphone Murah nan Gahar miliknya. Melihat sengitnya persaingan, vendor yang telah lama bergelut dalam bidang industri pembuatan Laptop ini tidak tinggal diam. 



Berbekal pengalamanya dalam bidang teknologi ASUS turut ambil alih dan langsung membuat Smartphone kelas High-End dengan harga Med-End. Bermodal processor andalanya yaitu INTEL ATOM, kini Asus berhasil menciptakan Generasi ke -4 nya yang dinamkan ASUS ZENFONE 2. Lalu sehebat apasih Zenfone 2 ini? Yuk kita bahas.

DESIGN BODY 



Ya, maish dengan Tema yang sama dengan seri sebelumnya, Asus Zenfone 2 ini mengusut model CandyBar dengan dimensi 152.5 x 77.2 x 10.9 mm dan berat 170g. Yang istimewa di Zenfone 2 ini adalah layar Full HD 1080 x 1920 pixels dengan kerapatan pixel ~401 ppi yang disematkan kedalam layar yang berukuran 5.5 inc pada model ZE551ML, dan 5 inc pada model ZE550 ML yang akan membuat pandangan menjadi lebih nyaman ketika menatap ponsel pintar ini. Pada sisi layar ini juga memakai Teknologi IPS dengan 16 Juta Warna yang akan membuat gambar menjadi lebih jelas, dan tak hanya itu layar ini juga telah dilapisi dengan pelindung kaca yang sudah menjadi andalan ASUS yaitu Gorilla Glass dari Corning yang akan membuat anda nyaman dan tidak takut tergores lagi. Case belakang Zenfone 2 ini juga terkenal dan dipercaya tidak mudah membuat kotoran menempel dan tahan terhadap lecet-lecet akibat goresan. Pada saat ini Zenfone 2 series memiliki pilihan warna Osmium Black, Sheer Gold, Glacier Gray, Glamor Red, dan Ceramic White.

SIM DAN JARINGAN 



Zenfone 2 Series ini menggunakan 3 jarngan yaitu 2G dengan frekuensi GSM 850 / 800 / 1800 / 1900 , jaringan 3G  dengan frekuesni 850 / 900 / 1900 / 2100 dan jaringan terpopular super cepat saat ini yaitu 4G LTE. Meskipun jaringan ini masih sangat sulit didapatkan di Indonesia. Pada sisi SIM Card, Asus Zenfone 2 memiliki 2 buah Slot SIM yang masing-masing dapat disisipkan kartu GSM. Namun untuk pengaturan Jaringan Internet, Zenfone 2 series hanya mempercayai Slot SIM 1 untuk mengakses internel 2G,3G dan 4G. Jika anda memasukan Kartu Internet pada slot SIM 2, maka jaringan yang akan anda dapatkan hanyalah 2G saja.

Memori dan Penyimpanan External

Didalam badan yang sehat terdapat jiwa yang kuat. yap pepatah itu mungkin hapir sama dengan Asus Zenfone 2 ini, didalam badan yang Besar terdapat Internal yang luas. Zenfone 2 ini mempunyai Internal yang cukup lega yaitu 16GB dan 32GB untuk masing-masing seri nya. Jadi tidak usah khawatir lagi untuk mendownload file-file berukuran besar karena semua sudah diantisipasi oleh Pihal Asus. Untuk para Gamers juga tidak perlu khawatir, Asus Zenfone 2 ini juga dibekali dengan RAM sebesar 2GB dan 4GB yang siap melibas semua Game-game favoritmu tanpa LAG.
*perbedaan internal pada posel ini tergantung pada type yang ada pada Zenfone 2

KAMERA  


 
Mungkin Review inilah yang ditunggu para "tukang Selfie". Asus Zenfone 2 memiliki kamera yang hampir sama dengan pendahulunya yaitu Asus Zenfone 6. Pada bagian belakang disisipkan kamera berkekuatan 16MP yang siap menerjang segala cuaca dan kondisi. Meskipun sama dengan pendahulunya yaitu Zenfone 6 yang memiliki kamera 16MP juga, namun Asus Zenfone 2 ini telah disisipkan Dualtone Flash atau mempunyai lampu flash ganda berwarna kuning dan putih. Fitur ini berguna untuk menjaga warna tetap jernih dan senatural mungkin dalam kondisi ataupun cuaca tertentu. Fitur kamera yang terdapat pada seri ini masih memakai aplikasi andalanya yaitu Pixel Master. Penasaran dengan fitur yang terdapat pada pixel master? baca Review Kamera Asus.

Selain itu pada bagian depan disisipkan kamera berkekuatan 5MP yang tentu saja membuat "tukang selfie" menjadi lebih bahagia lagi jika memiliki Smartphone ini. Apalagi sudah dilengkapi dengan fitur beauty face yang membuat wajah-wajah suram menjadi mulus.

DAPUR PACU


Ini dia jagoan Asus Zenfone 2. Pada ponsel ini ASUS masih mempercayai Intel Atom untuk mengatur multitask. Asus Zenfone 2 ini telah mendapat penghargaan dalam ajang CES 2015 karena ponsel inilah satu-satunya dan pertama kali ponsel dengan RAM sebesar 4GB dan berhasil berjalan lancar pada system 64bit yang jika dikalkulasi atau dibandingkan sudah setara dengan Laptop. Dengan berbekal Processor SUPER QUAD CORE INTEL ATOM Z3580 2,3Ghz dan RAM sebesar 4 GB tidak diragukan lagi kualitas multitasking nya. Semua aplikasi akan berjalan bebas hambatan. Ditambah dengan kartu grafis PowerVR G6430 yang semakin membuat gamers terpesona. 

Eiiits, Jika anda sudah memiliki ponsel ini jangan berbangga dulu, dapur pacu diatas adalah dapur pacu yang dimiliki Zenfone 2 ZE551ML seri RAM 4GB, namun untuk yang seri 2GB semua telah didowngrade dari seri processor yang hanya menyisakan Quad Core 1.8 Ghz dan hanya mampu berjalan pada system 32 bit.

BATERAI 

Nah ini dia yang dinanti nanti, dengan spesifikasi yang super GAHAR, pihak ASUS telah mengantisipasi kekurangan baterai dengan menyematkan baterai berukuran 3000mAh yang sudah dirasa cukup untuk menunjang semua aktivitas anda. Baterai ini bertype Non-Removable yang artinya tidak dapat dilepas (loh bahaya nih). Jangan mengkhawatirkan soal ini ya, karena semua telah diperhitungkan oleh pakar-pakar teknologi ASUS. Kalau menurut saya jenis batrai yang bertipe Non-Removable ini bertujuan untuk mengurangi resiko kerusakan system dan hardware akibat terlalu seringnya lapas pasang baterai tanpa mematikan daya terlebih dahulu. Lalu bagaimana suatu saat nanti jika terjadi masalah dan saya harus merestart atau mematikan daya secara kasar? Pakar teknologi ASUS juga telah mengantisipasinya meskipun berani menjamin selama 1 tahun penuh dan percaya produknya berkualitas. Jika terjadi masalah tersebut anda hanya diharuskan menekan tombol power selama sekitar 1 menit maka ponsel akan otomatis mati dan melakukan restart.

HARGA 

Untuk Harga Zenfone 2 Januari 2016 sudah turun drastis. 
Baru :
Untuk tipe Zenfone 2 Ram 4GB Internal 64 Rp. 3.300.000
Untuk tipe Zenfone 2 Ram 4GB Internal 32 Rp. 2.950.000
Untuk tipe Zenfone 2 Ram 2GB internal 16 Rp. 2.560.000
(Source : Tokopedia,Bukalapak,Lazada)

Bekas : 
Untuk tipe Zenfone 2 Ram 4GB Internal 32 Rp. 2.350.000
Untuk tipe Zenfone 2 Ram 2GB Internal 16 Rp. 1.900.000
(Source : Olx.co.id)
Demikianlah sedikit singkat pejelasan dari produk ASUS Zenfone 2 ini semoga dapat menjadi Referensi yang baik sebelum memilih Gadget baru anda. Terimakasih
Share:

0 komentar:

Post a Comment

BTemplates.com

BTemplates.com

© 2015-2016. Powered by Blogger.